PERGURUAN Kristen Methodist Indonesia-2 Palembang (PKMI-2) atau lebih dikenal dengan Sekolah Methodist 2 adalah sebuah lembaga pendidikan yang bernaung di bawah Yayasan Pendidikan GMI, secara khusus di bawah GMI Bethlehem Palembang, yang berdiri sejak tahun 1952. Saat ini Sekolah Methodist 2 Palembang memiliki lebih dari 1100 siswa dan 100 orang guru dan karyawan. Dengan letak yang strategis di daerah perkotaan dan pusat sentra bisnis dan pendidikan, Sekolah Methodist 2 Palembang, menjadi salah satu sekolah swasta pilihan di Kota Palembang. Sekolah Methodist 2 telah dilengkapi sarana dan prasarana pembelajaran yang lengkap, di antaranya auditorium multi media, ruang teater dan musik, laboratorium Fisika-Kimia-Biologi, laboratorium komputer (2 unit) dengan fasilitas notebook, laboratorium bahasa, perpustakaan dengan fasilitas internet gratis, area hotspot free di seluruh lingkungan sekolah, dll. Sekolah Methodist 2 akan terus menambah prasarana baru untuk meningkatkan mutu pendidikan di sekolah ini. Saat ini, Sekolah Methodist 2 terus memacu diri untuk menjadi sekolah Kristen yang terbaik di Kota Palembang.
Setelah sukses dengan program 5 hari belajar, yang disambut antusias oleh siswa dan orangtua sejak tahun pelajaran yang lalu, maka tahun pelajaran 2010/2011 ini, Sekolah Methodist 2 akan terus meningkatkan pelayanan kepada siswa dan orangtua. Tahun ajaran mendatang akan dibuka kelas pengembangan diri baru: “Budaya & Bahasa Korea”. Sekarang inikan drama korea lagi menyerbu, otomatis segala yang berbau korea sedang diminati, apalagi yang namanya bahasa Korea. Barangkali berkat kemampuan belajar Bahasa Korea di Sekolah Methodist 2, jika Anda kebetulan bertemu dengan Lee Min Ho di jalan kan jadinya bisa ngobrol gitu ... Kelas ini akan dibimbing langsung oleh pengajar dari Korea, yaitu pasangan suami isteri, Mr dan Mrs David An. Gamsahamnida Pak An sudah mau bergabung mengajar di Sekolah Methodist 2! Ayo teman-teman, gabung yuk di kelas Budaya & Bahasa Korea!
Tahun pelajaran 2010/2011, Sekolah Methodist 2 juga akan mengadakan pembinaan orangtua dengan mendatangan seorang pakar pendidikan anak dari Yayasan Eunike Jakarta, yaitu Ibu Anne Kartawijaya, M.Div. Tujuan pembinaan orangtua ini agar orangtua juga turut terlibat aktif di dalam proses pendidikan. Para orangtua, mama papa, jangan sampai tidak hadir dalam pembinaan ini ya!
Selain bermitra dengan orangtua, Sekolah Methodist 2 juga terus membangun jaringan luas dengan para alumni Sekolah Methodist 2. Banyak alumni yang telah sukses saat ini telah membuka peluang pekerjaan bagi para siswa yang ingin langsung bekerja. Pada tanggal 28 Mei 2010 ini juga akan diadakan reuni akbar untuk alumni SD Methodist 2 tamatan tahun 1983, sungguh luar biasa! Bagi teman-teman SMA kelas XII, selamat menjadi alumni Methodist 2 ya... sukses untuk Anda! This is my life, this is my school, this is future! Bravo Methodist 2.